Entri blog oleh MEILINA EKA AYUNINGTYAS

Siapa pun di dunia

Apakah efektif online learning yang diberlakukan? Nyatanya metode ini memberikan banyak dampak positif tidak hanya pada mahasiswa saja.


https://lh4.googleusercontent.com/dVdJNng_TAHOj9DlRnz8_DGkRh1GMYXa1T2ONgXwqXMcgUXv3pjikWHSdpOcfmz5FL21kwejqh1n5L5dsyn-iNhE02ZfYPLOaE2QdXBZmPtTJwXCjuRab6tGzOn261gyCNYIBeVDluBWn2dD6re35eM

Belajar secara online bukan jadi kegiatan baru lagi bagi siswa maupun mahasiswa. Sering juga timbul pertanyaan efektifkah online learning dilaksanakan. Namun, metode ini dinilai paling cocok untuk menghadapi situasi pandemi. 


4 Alasan Menjawab Pertanyaan Efektifkah Online Learning


Bagi sebagian orang, belajar secara online dianggap kurang efektif karena memiliki metode berbeda dengan tatap muka. Namun, justru belajar online ini dipandang lebih efektif dari perspektif tertentu. Berikut ini 5 alasan efektifkah online learning dilaksanakan.


Belajar Banyak Hal


Mahasiswa bisa belajar lebih banyak materi ketika mengikuti pembelajaran secara daring. Sedangkan jika pembelajaran secara tradisional diterapkan, maka hanya mendapatkan materi tertentu dengan waktu yang terbatas. 


Sementara jika belajar secara online, maka akan banyak kesempatan untuk mengakses berbagai informasi. Sehingga wawasan akan lebih banyak. Selain itu, mahasiswa bisa menyesuaikan kecepatan dan ketepatan waktu belajar dengan kegiatan yang lainnya.


Lebih Menarik


Fakta lain menunjukkan bahwa retensi siswa akan meningkat ketika memilih pembelajaran online. Sebaliknya, penyedia kursus offline terus berjuang mempertahankan jumlah siswa karena peserta terus menurun. Penyebabnya yaitu siswa belajar melalui konten multimedia yang dianggapnya sangat menarik.


Belajar daring memungkinkan mahasiswa mendapatkan kendali atas apa yang ingin dan tidak diinginkan untuk dipelajari. Selain itu, mahasiswa yang mengikuti pembelajaran daring bebas menentukan waktu belajar baik pada jadwal maupun. Hal ini juga berlaku jika Anda memilih online learning Telkom University.


Baca Juga : Website I – miss Tekom University


Hemat Waktu


Telkom University menerapkan pembelajaran daring karena dinilai lebih efektif dan bisa menghemat waktu. Pada sistem pembelajaran daring ini, pengajar bisa tersedia kapan saja karena mereka telah merekam kegiatan penyampaian materi. Sehingga bisa diakses kapanpun.


Mahasiswa pun lebih menghemat waktu karena tidak harus menunggu pengajar dan materi disampaikan.


Baca Juga : Alasan Online Learning adalah Masa Depan Apa Sajakah Itu?


Meningkatkan Kualitas


Alasan mengapa belajar sejarah online lebih efektif yaitu adanya tes yang dilakukan secara rutin. Sehingga kemampuan para mahasiswa bisa diukur selama mengikuti pembelajaran secara online. Dengan demikian, pengajar juga bisa membantu mahasiswa yang mengalami kesulitan.


Efektifkah online learning untuk metode pembelajaran para mahasiswa? Beberapa alasan menunjukkan bahwa sistem pembelajaran online memiliki banyak keunggulan.



[ Mengubah: Sunday, 9 October 2022, 07:25 ]