Blog entry by MEILINA EKA AYUNINGTYAS
Pembelajaran kini bisa dilakukan di mana saja tanpa terikat lokasi, salah satunya dengan bantuan LMS Telkom University yang sukseskan PJJ.
Pembelajaran berbasis jarak jauh yang kini marak dilakukan tidak terlepas dari peran LMS Telkom University. Platform satu ini memang dirancang khusus untuk memudahkan proses belajar mengajar sehingga tidak ada lagi batasan ruang lingkup. Selain digunakan pada PJJ, sistem manajemen ini juga digunakan untuk mendukung pembelajaran tatap muka.
Ada banyak fitur yang dapat dimanfaatkan oleh dosen dan mahasiswa sehingga pembelajaran dapat dilakukan secara lebih mudah dan efisien. Selain itu LMS juga dapat dipakai mengunggah berbagai format materi ajar. Dari keragaman inilah yang kemudian membuat belajar di Telkom University menjadi hal yang menyenangkan dan jauh dari kata bosan.
Peran LMS Telkom University untuk Pembelajaran Jarak Jauh
Adanya LMS Telkom University menandakan bahwa kampus berbasis Teknologi Telekomunikasi ini benar-benar konsisten menjadi pelopor sistem informasi. Bahkan tidak tanggung-tanggung, mereka telah sukses menggelar program kuliah jarak jauh yang disebut PJJ. Adapun peran learning platform dalam hal ini ialah:
Mudahkan dosen memberikan materi ajar
Dengan menggunakan fitur-fitur yang tersemat dalam LMS, maka dosen bisa memberikan materi ajar dengan lebih gampang. Platform ini memungkinkan pengiriman data dalam berbagai format seperti gambar, suara, video, slideshow, dan masih banyak lagi. Dengan begitu mahasiswa pun akan merasa tertarik untuk menyimak materi.
Bahan-bahan yang sudah diunggah dosen dapat diunduh oleh mahasiswa secara mudah. Jadi penyebaran informasi bisa menjadi lebih efisien di mana mampu menjangkau semua peserta didik tanpa terkecuali.
Transparansi pemantauan proses
Dosen dan mahasiswa bisa bersama-sama melihat rekapitulasi dari penilaian tugas, absensi, hingga evaluasi yang terunggah dalam LMS Telkom University. Dengan begitu pemberian nilai hasil akhir bisa dilakukan secara transparan dan mahasiswa pun menjadi bagian dari sistem pengawasannya.
Baca Juga : Cara Melihat Kode Dosen di iGracias, Berikut Tahapannya
Mudah diakses di mana saja
Asal di lokasi terdapat jaringan internet dan perangkat, maka LMS bisa dengan mudah diakses. Sehingga PJJ pun sangat ditunjang dengan baik. Jadi bagi mahasiswa yang domisilinya di luar area Pulau Jawa pun bisa mengikuti perkuliahan di Telkom University tanpa kendala.
Melalui penggunaan LMS Telkom University dosen dan mahasiswa dituntut untuk selalu melek terhadap perkembangan teknologi. Bagaimana pun kita tentu menyadari bahwa perubahan sangat cepat terjadi. Jika tidak bisa beradaptasi maka akan ketinggalan. Sehingga teruslah asah kemampuan agar siap menyongsong berbagai era industri di masa mendatang.