Site blog
Bagaimana level akreditasi program studi Telkom university? Sejauh mana level akreditas di setiap Program studi yang dikembangkan menurut data 2022.
Salah satu parameter dalam melihat kualitas sebuah program studi di sebuah Universitas di Indonesia adalah akreditas yang disematkan pada instansi tersebut. Di Indonesia akreditas program studi ditentukan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Termasuk pula akreditasi program studi Telkom University.
Sebagai parameter, biasanya akreditas dilihat dalam sejumlah kode. Seperti kode B dan A untuk pengkodean nilai Baik dan Amat Baik. Kemudian kini juga hadir pengkodean Unggul yang menjadi penilaian tertinggi dari akreditasi sebuah program studi atau universitas.
Bagaimana Akreditasi Program Studi Telkom University di Tahun 2022
Sejumlah program studi di Telkom University sudah berdiri sejak lebih dari 15 tahun. Biasanya merupakan kelanjutan dari program studi lanjutan pada institusi pendidikan Telkom yang sebelumnya. Kemudian juga berdiri sejumlah program studi baru yang berdiri sejak awal Telkom University berdiri di tahun 2014.
Sejak awal berdiri, Telkom University sangat berkonsentrasi untuk memastikan setiap program studi yang dijalankan memiliki akreditasi yang optimal. Ini menjadi wujud nyata dari kesungguhan Telkom University dalam menyediakan lembaga pendidikan berkualitas di Indonesia.
Dan itu terwujud dari sejumlah besar dari program studi yang dijalankan dalam Telkom University yang setelah hampir 1 dekade berhasil memperoleh akreditas unggul. Dari sekitar 50 lebih program studi, setidaknya 18 jurusan yang sudah mendapatkan akreditasi Unggul.
Sementara itu, sisanya berada pada akreditasi A dan B. Tercatat akreditas program studi Telkom University yang bernilai A sebanyak 18. Dan yang berpredikat akreditas B sebanyak 14 program studi.
Baca Juga : Self Esteem Adalah dan Faktor yang Mempengaruhinya
Selain terakreditas Unggul, A dan B sejumlah program studi baru yang berdiri dalam kurun waktu 3 tahun terakhir memang belum mendapatkan akreditas yang tinggi. Selain karena program studi tersebut belum cukup menghasilkan lulusan sesuai standar penilaian, juga karena kiprah program studi yang masih singkat.
Meski demikian, tidak lantas bisa dikatakan bahwa program studi tersebut tidak berkualitas. Karena Telkom University selalu memberikan yang terbaik dalam setiap program studi yang dikembangkan. Akreditasi Program studi Telkom University pada tingkatan yang tinggi hanya menunggu waktu untuk bisa disematkan.